Pewartasatu.com – Nanas adalah jenis buah yang banyak mengandung vitamin antaralain vitamin C, vitamin B6, vitamin B1 dan asam folat. Ini dapat membantu menjaga kesehatan tubuh mu.
Nanas biasanya dibuat menjadi rujak atau dimakan langsung, dan bisa juga dijadikan infused water yang tak kalah baiknya untuk kesehatan.
Dikutip dari dokter sehat, Simak dibawah ini beberapa manfaat nanas untuk kesehatan.
- Menjaga kesehatan tulang
Kandungan mineral seperti kalsium dan mangan di dalam buah nanas berfungsi untuk membantu menjaga kesehatan tulang dan juga berfungsi untuk menjaga fungsi saraf dan otak.
- Mencegah kanker
Kandungan zat antikarsinogenik yang terdapat pada nanas berfungsi untuk mencegah terjadinya penyakit kanker. Ini dapat melindungi sel-sel sehat dalam tubuh dari kerusakan
baca juga : Manfaat Serai Bagi Kesehatan Salah Satunya Untuk Menghilangkan Jerawat
Tidak hanya itu, vitamin C pada nanas beperan penting untuk mencegah kanker usus, antioksidan selain vitamin C ialah vitamin A, beta karoten, bromelain, dan senyawa flavonoid.
- Mencegah penuanaan kulit
Ternyata mengkonsumsi nanas tiga kali seminggu bisa membuat awet muda. Buah nanas mengandung asam amino dan vitamin C yang dapat membantu memperbaiki jaringan yang rusak.
- Mencegah penyakit jantung
Kandungan Vitamin C yang tinggi dipercaya dapat menurunkan risiko penyakit jantung koroner. Untuk itu disarankan mengkonsumsi secara rutin buah nanas.
baca juga : Kamu Suka Pedas? Kenali Dulu Bahaya Yang Mengintai
- Meningkatkan kesehatan mata
Ternyata buah nanas dapat membantu menjaga kesehatan mata dan mencegah gangguan penglihatan terkait usia dan penuaan.
- Mencegah hipertensi
Jumlah kalium yang tinggi dan jumlah natrium yang lebih rendah pada nanas dapat membantu mempertahankan tingkat tekanan darah normal.
Kesehatan itu penting bagi tubuh untuk menunjang aktivitas dan masa depan nanti. Untuk mendapatkan khasiat dari buah nanas mengkonsuminya pun tidak boleh berlebihan ya!
baca juga : Beberapa Manfaat Sayuran Brokoli, Hingga Untuk Kesehatan Jantung!
foto buah nanas dari pexels oleh ziva trajbaric