Pewartasatu, Health – Serum wajah berfungsi untuk melembapkan dan mengatasi kerutan pada kulit. Di zaman milenial ini banyak sekali yang lebih memilih serum wajah dikarenakan produk yang satu ini mudah menyerap dan ringan ketika diaplikasikan ke wajah.
Banyak sekali pilihan serum wajah yang menawarkan keunggulan dari masing-masing produk. Bagi kamu yang ingin membeli serum wajah, sebaiknya kenali terlebih dahulu jenis kulit kamu dan permasalahan kulit yang kamu alami.
Berikut beberapa manfaat dari setiap jenis serum wajah yang harus kamu ketahui :
- Serum untuk noda gelap
Kamu bisa memilih produk serum yang mengandung asam ferulat (ferulic acid), kojic acid, asam azaleat serta vitamin C yang mampu mengatasi noda gelap atau bintik hitam pada kulit. Selain itu, kandungan seperti arbutin, vitamin E dan asam glikolat juga mampu mengatasai permasalahan noda gelap.
- Serum untuk kulit berjerawat
Kandungan asam salisilat dam retinol (tretinoin) dapat mengatasi masalah jerawat. Kandungan ini dapat mencegah terjadinya penyumbatan pada pori-pori, membantu pengelupasan kulit dan mengangkat sel kulit mati serta meredakan peradangan akibat jerawat.
- Anti-aging serum
Serum yang mengandung asam ferulat dapat mengurangi tanda-tanda penuaan dini. Banyak sekali produk-produk serum yang menggunakan vitamin C untuk pertumbuhan kolagen baru, kolagen sendiri merupakan zat alami yang diproduksi tubuh yang berperan terhadap kecerahan serta kekenyalan kulit.
- Serum untuk kulit kering dan kendur
Kamu bisa memilih serum yang mengandung vitamin E, asam glikolat dan nicinamide yang berfungsi untuk menangani kulit bersisik, kendur dan kering. Selain itu, kandungan ceramide pada serum juga bermanfaat untuk menjaga kelembapan kulit.
Source : Alodok | Foto : Pexels|ShinyDiamond