Pewartasatu, Jakarta – Pada masa pandemi saat ini, masker menjadi kebutuhan dan kewajiban setiap orang untuk dipakai ketika berada di luar rumah. Namun, uniknya sebuah startup Jepang Donut Robotics telah menciptakan “Masker Cerdas” yang dapat terkoneksi ke internet.
Dikutip dari reuters, Masker tersebut bernama “C-Mask” yang memiliki warna putih dengan sesuai standar ukuran wajah dan dapat terhubung melalui Bluetooth ke aplikasi smartphone dan tablet serta dapat menyalin ucapan ke dalam pesan teks, dan melakukan panggilan atau membuat suara lebih nyaring ketika menggunakan masker.
“Kami telah bekerja keras selama bertahun-tahun demi mengembangkan robot dan kami telah menggunakan tekhnologi itu untuk menciptakan produk yang merespons bagaimana virus corona membentuk ulang kehidupan sosial,” tutur kepala eksekutif Donut Robotics, Taisuke Ono.
Ada sebanyak 5.000 C-Mask pertama dari Donut Robotics yang siap dikirim ke pembeli di Jepang mulai September mendatang. Ono pun berharap bisa menjual produk nya di China, Amerika Serikat dan negara Eropa.
C-Mask ini akan dijual dengan harga 40 dolar atau sekitar Rp 574 ribu per masker. Ono telah mengumpulkan 28 juta yen atau sekitar 260.000 dolar AS untuk mengembangkan masker cerdas tersebut dengan menjual saham Donut Robotics melalui situs crowdfunding Jepang Fundinno.
“Kami menaikkan target awal kami 7 juta yen dalam waktu tiga menit dan berhenti setelah 37 menit ketika kami telah mencapai 28 juta yen,” ucap Ono.
Ono membuat masker ini dikarenakan ingin membantu perekonomian yang melemah diakibatkan pandemi Covid-19.
Baca juga : Microsoft Putuskan Untuk Menutup Semua Toko Ritel Miliknya
Baca juga : Jepang Luncurkan Aplikasi ‘Cocoa’ Guna Melacak Kontak Covid-19
Baca juga : Takut Virus Corona Nempel Di Ponsel, Ini Beberapa Tips Yang Bisa Kamu Lakukan
Foto : TechnoKompas