Entertaiment Featured Football Sepak Bola Sports

Indonesia U-19 Pesta Gol 5-1 Lawan Filipina Piala AFF U-19 2022

JAKARTA, Pewartasatu.com — Pada laga sebelumnya di laga Piala AFF U-19 Indonesia harus bermain imbang saat melawan Thailand dengan skor 0-0 di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi.

Kali ini Garuda Muda lagi-lagi pesta gol di lapangan hijau, pada hari Jumat (8/7), Indonesia melawan Filipina di stadion Patriot Chandrabhaga, bekasi. Kemenangan Garuda Muda atas Filipina diciptakan oleh tiga gol dari Rabani dan dua lainnya berasal dari Nico dan Rezza.

Filipina U19 mungkin memang skuad yang belum kuat untuk melawan Indonesia. dibuktikan dari mereka yang belum sama sekali berhasil memenangkan pertandingan dari laga-laga yang mereka lewati.

Seperti biasa Shin Tae-yong berhasil memborbadir Filipina di babak pertama, serangan tanpa henti di hasilkan para pemain Indonesia ke gawang Filipina dari peluit berbunyi.

Di menit ke-14 Timnas Indonesia mendapatkan pinalti usai pemain Filipina melanggar pemain Indonesia, Rabani menjadi eksekutor dan menggambil bola, ia berhasil mencetak angka pertama untuk Indonesia.

Pada menit ke 27 Nico berhasil menendang dengan kencang kearah gawang Filipina ketika bola melewati kiper Filipina dan Nico menjadi seorang yang mencetak angka kedua untuk Indonesia di laga ini.

Dua menit kemudian Chan Frias pemain Filipina berhasil mendapat kesempatan untuk menenedang bola dari kelengahan pemain bertahan Indonesia yang membuat Filipina berhasil menggikis ketertinggalan atas tim tuan rumah Indonesia.

Lagi-lagi pelanggaran dari Filipina menghasilkan sebuah tendangan pinalti untuk Timnas Indonesia di menit 39, Rabani sang eksekutor kembali mengambil tendangan titik putih, gol ketiga Indonesia pun tercipta usai rabani menghempaskan tendangan kencang tepat di tengah gawang.

gol tersebut juga ancaman terakhir Indonesia ke gawang Filipina di babak pertama, seperti yang biasa dilakukan sang pelatih Shin Tae Yong dibabak kedua garuda muda lebih perlahan dalam mengatur serangan

Rabani lagi-lagi berhasil mencetak angkanya yang membuat dirinya menjadi Hattrick di laga malam ini usai sundulan yang terarah berhasil di manfaatkan baik oleh rabani melaui sundulan di pojok kiri gawang Filipina.

Rabanni akhirnya harus berganti usai mendapatkan cedera di menit ke 55 dan di ganti oleh rezzaa.

Rezza yang baru saja masuk langsung mencatatkan Namanya dipapan skor setelah melontarkan tendangan kencang tepat di pojok kanan Filipina

Dengan begitu skor Indonesia U-19 melawan Filipina U-19 adalah 5-1.(**)

Leave a Comment