Serial Netflix dengan judul “Junji Ito Maniac: Japanese Tales of the Macabre” itu akan tayang pada 19 Januari 2023. (Foto: dok. Twitter @NetflixJP)
JAKARTA, Pewartasatu.com – Junji Ito (伊藤潤二 Itō Junji) adalah seorang mangaka (komik atau novel grafik) horor asal Jepang. Beberapa karyanya yang terkenal adalah Tomie, Uzumaki, dan Gyo.
Seiring popularitasnya di dunia manga horor, kini kabarnya, karya-karya dari mangaka Junji Ito akan diadaptasi menjadi serial anime untuk pertama kalinya.
Salah satunya serial anime melalui Netflix dengan judul “Junji Ito Maniac: Japanese Tales of the Macabre” itu akan tayang pada 19 Januari 2023.
“Junji Ito Maniac: Japanese Tales of the Macabre” merupakan pertama kalinya bagi mangaka 59 tahun itu untuk mengadaptasi karya manganya.
Netflix juga menyertakan empat foto adegan dari masing-masing judul “Junji Ito Maniac: Japanese Tales of the Macabre”.
“Empat dari 20 foto adegan dan pemeran Junji Ito Maniac tahun 2023 telah dirilis,” tulis akun @NetflixJP dalam tulisan Jepang di media sosial Twitter, ketika acara TUDUM 2022 digelar pada Minggu (25/9/2022) lalu.
Keempat judul itu adalah Tomie: Photo, The Hanging Baloons, The Room with 4 Walls, dan Intruder.
Untuk episode Tomie: Photo, para pemeran yang membintanginya adalah Rie Suegara sebagai Tomie, Yumiri Hanamori sebagai Tsukiko Izumisawa, Takut Yashiro sebagai Yamazaki, Tomokazu Sugita sebagai Tachi, dan Hiroyuki Yoshino sebagai Kimata.
The Hanging Balloons akan dimeriahkan oleh Riho Sugiyama sebagai Kazuko Morinaka, Daisuke Kishio sebagai Shinya Shiraishi, dan Iori Nomizu sebagai Kagumi Fujino.
Pengisi suara untuk The Room with 4 Walls adalah Yuji Mitsuya sebagai Souichi, Yoshimasa Hosoya sebagai Kouichi, Yuka Saitou sebagai Sayuri, dan Yutaka Aoyama sebagai Tagaisu.
Sedangkan, Intruder akan diisi oleh Hiro Shimono sebagai Oshikiri. Begitu infonya seperti dikutip Pewartasatu.com dari CNN Indonesia, Selasa (27/9/2022). (***)