Sanken diawal 2023 ini menghadirkan inovasi terbaru Dispenser Infinite series yang lebih sehat, higienis dan hemat energi.(Foto:Ist)
JAKARTA, Pewartasatu.com – Sebagian besar tubuh kita terdiri dari air, karena itu kebutuhan air dalam tubuh harus selalu terpenuhi, agar sistim metabolisme dan kinerja organ tubuh kita berjalan lancar.
tentu saja air yang dikonsumsi harus bersih dan sehat.Selain untuk penghilang rasa haus, air juga memiliki manfaat lain yang sangat dibutuhkan untuk menunjang kehidupan.
untuk memenuhi kebutuhan air minum yang berkualitas, Sanken diawal 2023 ini menghadirkan inovasi terbaru dispenser Infinite series yang lebih sehat, higienis dan hemat energi. Ini adalah Dispenser terbaik dikelasnya. Bahkan bisa di bilang Belum pernah ada dikelas dispenser merek lain.
Untuk menjaga kualitas air, Sanken Dispenser Infinite ini menggunakan tiga sistim air yang sudah teruji di laboratorium dan terbukti sehat, hiegenis dan anti korosi, semua pipa terbuat dari stainles steel satu satunya di Indonesia.
Tiga sistim tangki air memisahkan tiga varian suhu, sehingga suhu normal,dingin dan panas tetap berapa pada suhu ideal. Air yang dikeluarkan juga higienis dan tidak berbau.Tersedia pula Filter Super Hot yang menyediakan air panas hingga 99 derajat celcius.
Uniknya Dispenser terbaru ini dilengkapi dengan fitur Eco sensor yang mendeteksi level cahaya di ruangan. Saat cahaya di ruangan meredup atau gelap, fitur pemanas dan pendingin otomatis nonaktif sehingga bisa menghemat 50 persen.
Biasanya untuk menyalakan dan mematikan fungsi tangki air, kita harus memencet tombol dibelakang Dispenser. Dengan fitur eco sensor fungsi tangki air bisa dikontrol secara otomatis dalam kondisi ruangan gelap,terang.
General Manager Sanken Esmon H.Tirtajasa, ke pada Pewartasatu.com mengatakan, keistimewaan lainnya dari dispenser ini, sterilisasi air menjadi sempurna dengan adanya pancaran UV Light yang mampu membunuh 100 persen bakteri dan virus.
sistim ini menggunakan ultraviolet water steriliter yang sangat efektif membasmi dan mencegah timbulnya bakteri didalam tangki air. Sistim ini telah teruji di laboratorium Qualis yang sudah terakreditasi.
Sistim ini dapat menghilangkan rasa tidak enak dan mampu mempertahankan Ph air, sehingga air yang diminum menjadi lebih
higienis.
Inovasi lainnya dari koleksi dispenser ini Juga tersedia dalam ukuran lebih besar dan normal. Lazimnya ukuran normal jika ingin menuangkan minuman ke dalam gelas, sementara ukuran yang lebih besar Untuk menuangkan air di wadah yang lebih besar.
Kalau menuangkan kemangkok atau sejenisnya tinggal diganti saja kolektornya .”Memasangkannya juga mudah seperti memasang kolektor biasa sehingga memudahkan wadah yang lebih besar,”jelas Edmon.
inovasi terbaru ini akan menjamin ketersediaan air minum yang bebas bakteri. Sanken ingin dapat memenuhi kebutuhan setiap orang untuk mengkonsumsi air berkualitas sebagai Salah satu solusi intim menjaga kesehatannya sekaligus menciptakan keseimbangan dalam tubuh.
Dikatakannya, Sanken berkomitmen untuk terus menghadirkan inovasi yabg dapat menunjang kehidupan menjadi lebih baik lagi masyarakat Indonesia. Sebagai produk lokale, Sanken terus berinovasi dalam produk Elektronika dan menambah lini yang dapat bersaing ditingkat internasional.
Dengan kehadiran Dispenser terbaru ini menunjukan konsistensi perusahaan Untuk terus berupaya menghadirkan inovasi melalui produk Demi kehidupan masyarakat Indonesia menjadi lebih baik.
Dikatakannya Sanken Infinite series ini memiliki tampilan modern dengan dua warna pilihan hitam dan silfer (stainless steel),serta berbagai vitur canggih dan keamanan tingkat tunggu, sehingga memberi kemudahan dan kenyamanan.
“Tampilan dispenser ini terihat mewah dengan Panel depan berlapis kaca tahun panas dan anti Gores. Ini yang membuatnya mudah dibersihkan dan bodi dispenser lebih awet, dan kontruksi dispenser lebih Kokon,” jelas Edmon
Produk ini juga memiliki tingkat kebisingan yang sangat rendah,sehingga mampu memberikan nyaman nyaman penggunanya.
Sanken merk Indonesia tingkat komponen dalam negeri (TKDN) Dispenser ini mencapai 90 persen.
“Sanken percaya inovasi Ini dapat menghadirkan manfaat dan standar terbaru gaya hidup masyarakat Indonesia,”pungkasnya.