Food

Beberapa Pilihan Makanan Untuk Membersihkan Paru-Paru

Pewartasatu, Bogor – Paru-paru merupakan bagian anggota terpenting dalam tubuh yang berfungsi untuk sebagai tempat pertukaran oksigen dari udara dengan karbon dioksida dari darah. Sebenarnya, paru-paru dapat membersihkan dirinya sendiri.

Seringnya menghirup dan dikelilingi oleh asap rokok atau polusi udara setiap hari, akan membuat masalah pernapasan seperti asma, bronkitis, serta pneumonia. Nah simak yuk beberapa makanan untuk membersihkan paru-paru yang patut Anda coba seperti yang dikutip dari Sehatq :

  1. Buah Apel

buah yang memiliki warna merah ini banyak dianggap sebagai salah satu makanan yang dapat membersihkan paru-paru, karena terdapat kandungan vitami C.

Vitamin C merupakan antioksidan yang mampu menjaga kesehatan sistem imun tubuh dan sistem pernapasan.

  1. Jahe

Dimusim virus seperti ini banyak yang mengandalkan rempah yang satu ini. Jahe dipercaya dapat mengobati berbagai penyakit serta menghilangkan racun dari saluran pernapasan.

  1. Teh Hijau

Kandungan antioksidan yang terdapat di teh hijau ini bermanfaat untuk membersihkan segala peradangan dalam paru-paru. Selain itu, teh hijau juga dipercaya mampu menjaga jaringan paru-paru dari efek berbahaya asap polusi.

  1. Kacang-Kacangan

Agar fungsi paru-paru optimal dalam mengedarkan oksigen, kadar hemoglobin yang sehat sangat dibutuhkan. Kacang-kacangan menjadi pilihan makanan pembersih paru-paru yang bisa meningkatkan kadar hemoglobin dalam darah.

  1. Brokoli

Kandungan vitamin C, karotenoid, folat, dan fitokimia dalam brokoli mampu mencegah kerusakan paru-paru. Selain itu, brokoli dipercaya memiliki senyawa aktif bernama L-sulforaphane yang bisa mengelabui sel pengaktif gen anti-inflamasi. Hal inilah yang membuat sistem pernapasan menjadi sehat.

  1. Cabai Rawit

Cabai rawit memiliki kandungan capsaicin yang berfungsi untuk merangsang sekresi serta melindungi selaput lendir dari saluran pernapasan bagian atas dan bawah.

  1. Air Putih

Biasanya penyebab peradangan dan iritasi karena kekurangan cairan dalam tubuh. Minumlah air putih minimal 8 gelas per hari.

  1. Kunyit

Senyawa kurkumin dalam kunyit memiliki sifat anti-inflamasi. Senyawa inilah yang dapat membantu meredakan peradangan dalam saluran pernapasan dan sesak dada akibat asma.

  1. Bawang Putih

Kadar allicin dalam bawang putih bisa melawan infeksi dan peradangan. Bawang putih dipercaya dapat meredakan gejala asma dan berpotensi mengurangi risiko paru-paru.

Perlu di catat bahwa, makanan di atas bukan sebagai pengganti obat-obatan yang di anjurkan oleh dokter. Jika Anda sedang dalam masa pengobatan konsultasi terlebih dahulu kepada dokter untuk memilih alternatif lain. Salam sehat.

Baca juga : Penderita Diabetes Wajib Tahu, Ini Beberapa Jenis Buah Yang Aman Di Konsumsi
Baca juga : Beberapa Jenis Makanan Yang Dapat Kamu Pilih Untuk Mengatasi Anemia
Baca juga : Beberapa Manfaat Buah Sawo Yang Harus Kamu Ketahui

Foto : Pexels|AlishaMishra

Leave a Comment