Saat berhadapan seorang psikopat, 3 remaja tak mengira bakal menuai hasil buruk dari “prank” yang mereka lancarkan sebelumnya.// Foto: IMDb
JAKARTA. Pewartasatu.com – Sebuah film aksi misteri yang menghibur namun cukup menegangkan siap menghibur Anda para penggemar layar Trans TV tengah malam ini, Senin (20/3).
Film Joy Ride (dikenal sebagai Roadkill di Britania Raya) adalah sebuah film horor thriller jalanan Amerika tahun 2001 yang disutradarai John Dahl dan ditulis oleh J. J. Abrams dan Clay Tarver.Film ini diproduksi J. J. Abrams dan Chris Moore dibawah perusahaan Regency Enterprises serta Bad Robot Productions.
Film ini dibintangi Paul Walker dan Steve Zahn sebagai dua bersaudara yang melakukan perjalanan lintas negara, dan Leelee Sobieski. Aksi prank para remaja ini, atau olok-olok yang mereka lontarkan kepada seorang pengemudi truk misterius melalui radio CB-nya, berbuah petaka.
Korban prank mereka ternyata adalah seorang pembunuh psikotik, yang sangat ingin membalas dendam dengan cara apa pun. Di bawah ini sinopsis film Joy Ride serta jadwal lengkap siaran Trans TV sepanjang hari ini;
JADWAL TRANS TV SENIN 20 MARET 2023.
05:00 ISLAM ITU INDAH
06:30 INSERT PAGI
07:30 CNN INDONESIA GOOD MORNING
08:30 PAGI-PAGI AMBYAR
10:00 SIAPA MAU JADI JUARA
11:00 TOP CHART
11:30 INSERT
12:30 BROWNIS (OBROLAN MANIS)
14:00 RUMPI (NO SECRET)
15:00 INSERT TODAY
16:00 CNN INDONESIA NEWS UPDATE
16:30 DREAM BOX INDONESIA
17:30 BIKIN LAPER
18:30 KETAWA ITU BERKAH
20:00 INSERT STORY
20:45 DUNIA PUNYA CERITA
21:15 TANPA BATAS
21:45 BIOSKOP TRANSTV TAKEN
23:45 BIOSKOP TRANSTV JOY RIDE
01:45 CNN CONNECTED
Disclaimer: Jadwal dan acara bisa berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan stasiun televisi.–
Pembalasan Seorang Psikopat
Dirilis 5 Oktober 2001, film Joy Ride bercerita tentang tiga remaja, Lewis, Fuller saudra lelakinya, dan teman masa kecilnya Venna.
Saat melakukan perjalanan dari California ke Colorado untuk menjemput Venna, Lewis terpaksa berhenti di Salt Lake City setelah dia mengetahui saudara lelakinya yang terasing, Fuller, telah ditangkap. Lewis menebusnya dan Fuller ikut serta dalam perjalanan itu.
Fuller memasang radio CB di mobil Lewis dan keduanya mulai mendengarkan obrolan seorang pengemudi truk. Fuller membujuk Lewis untuk mengerjai ( prank ) sopir truk tersebut bernama Rusty Nail.
Fuller meminta Lewis berpura-pura menjadi seorang wanita bernama Candy Cane. Mereka mengatur pertemuan dengan Rusty Nail di sebuah motel tempat Lewis dan Fuller bermalam. Mereka memberi tahu Rusty Nail bahwa Candy Cane akan berada di kamar 17.
Kamar itu milik seorang pengusaha yang pemarah dan rasis yang saat bertemu dengan Fuller di meja check-in memberi kesan tidak menyenangkan. Ini satu bukti kejahilan atay kenakalan sebagaimana biasanya anak-anak remaja.
Saat si sopir truk, Rusty Nail tiba, mereka mendengarkan dari kamar sebelah; pertengkaran dan suara perkelahian yang terdengar sebentar.
Keesokan paginya, Lewis dan Fuller mengetahui bahwa polisi menemukan pengusaha itu di jalan raya, dengan rahang bawahnya robek.
Konyolnya, Lewis mengakui bahwa mereka terlibat dalam insiden itu, tetapi Sheriff Ritter mtetapi membiarkan mereka pergi.
Kembali ke jalan, Rusty Nail terdengar lagi di radio mencari Candy Cane. Melalui radio CB tersebut ( di tahun itu alat ini lagi in dan dianggap masih keren…oiii) Lewis mengungkapkan lelucon itu kepada Rusty Nail. Si sopir truk ini menuntut permintaan maaf, tetapi Fuller malah menghinanya.
Tak disangka, Rusty Nail ternyata sedan mengikuti merek dari belakang. Ini diketahui dari pernyataan Rusty yang n mencatat bahwa lampu belakang mereka harus diperbaiki…nah lho.
Mereka berkendara ke pom bensin terdekat dan gagal menghubungi Sheriff Ritter. Yang sangat…sangat mengejutkan, mereka melihat sebuah truk besar berhenti di pom bensin. Lewis dan Fuller kemudian coba melarikan diri.Tapi sopir truk yang mereka hindari ini tenyata bukan si psikopat Rusti Nal, tapi seorang asing yang ingin mengembalikan kartu kredit Lewis, yang ditinggalkannya dengan panik.
Sampai adegan ini, film masih terlihat seperti biasa saja. Adegan berikut kemudian memperlihatkan, Rusty Nail yang asli muncul dengan ruknya, dan perlahan-lahan menabrakkan mobil Lewis ke pohon. Fuller dengan histeris meminta maaf. Tapi Rusty Nail pergi begitu saja, dengan menyatakan tindakannya hanya sebagai lelucon pembalasan.
Ternyata, film tidak berakhir sampai sini. Cerita lebih seru beruntun terjadi. Teror demi teror dialami para remaja jahil ini. Saat mereka tiba di Colorado dan menjempur Venna, Rusty Nail menelepon Lewis, mengunakapkan dia tahu Venna telah bergabung dengan mereka.
Mereka melarikan diri dari motel, tetapi melihat pesan dari hasil semprotan Rusty Nail di rambu jalan, yang menginstruksikan mereka untuk melihat ke dalam bagasi; mereka menemukan radio CB yang sebelumnya dilempar Fuller dari jendela mobil.
Rusty Nail kemudian menghubungi mereka lagi melalui radio, mengumumkan bahwa dia telah menculik teman Venna, Charlotte, dan dia mengarahkan mereka ke ladang jagung tempat ketiganya berpisah.
Rusty Nail menculik Venna, dan mengatur pertemuan di motel lain di kamar 17, mencerminkan tanggal palsu saat dia dikerjai Fuller.
Fuller mencoba masuk ke kamar melalui jendela belakang, tetapi terluka oleh Rusty dan terjebak di luar. Lewis mencoba membebaskan Fuller saat polisi datang untuk membantu Venna.
Film berakhir dengan seru, di mana terlihat truk Rusty Nail meluncur menabrak motel. Namun ketiga remaja itu ternyata masih selamat.
Sementara ketiganya dirawat, polisi mnemukan di dalam truk ada mayat sopir ramah yang mengembalikan kartu kredit Lewis, dan teman Venna, Charlotte.
Sebelum layar film ditutup, ketiga remaja itu masih mendengar suara Rusty Naildari radio CB ambulans. Menandakan dia masih hiup dan selamat. Hati-heti lho… akan diikuti terus…**
Sumber: IMDb&Wikped