Deolipa Yumara, Mantan Pengacara Bharada E Bentuk Grup Musik

Vokalis Deolipa Project, Deolipa Yumara bersama Tata Janeeta. [dokumentasi pribadi]


JAKARTA,  Pewartasatu.com – Advokat atau pengacara Deolipa Yumara, sukses menarik perhatian publik. Ia tampil ke muka umum sebagai kuasa hukum dari Bharada E sebagai tersangka (kini terdakwa di pengadilan) dalam kasus pembunuhan Brigadir Yosua.

Mantan pengacara Bharada E itu, rupanya membuat grup musik bernama Deolipa Project, yang beraliran country rock.

Grup musik itu beranggotakan 6 orang yakni Deolipa Yumara (vokal), Arya Setyadi (bass), Eghay (Keyboard), Eta Dipa (gitar), Fikri Khair (gitar), dan Leo Agustri (drum).

Kabarnya, Deolipa Project sukses menggelar konser bertajuk “Nyanyian Penyatu Negeri” di Jakarta pada 22 Agustus lalu.

Kemudian, Deolipa Project melanjutkan konsernya di Hotel Grand Pasundan, Bandung pada 19 Oktober lalu.

Mereka berduet dengan penyanyi Tata Janeeta, mantan personel Dewi Dewi, membawakan lagu Deolipa Project berjudul “Tak Bisa Kembali”.

Setelah menggandeng Tata Janeeta, Deolipa Project punya rencana untuk mengajak Ayu Ting Ting dalam konser berikutnya. Deolipa punya alasan sendiri memilih Ayu Ting Ting.

Potret Ayu Ting Ting. (Foto: @ayutingting92/ Instagram) 


“Ayu Ting Ting kan tetangga saya di Depok, siapa tahu dia bisa diajak,” kata Deolipa Yumara.

“Tapi dia mau enggak kalau enggak nyanyi dangdut, lagu kebangsaan atau tema umum saja,” lanjutnya, seperti dikutip Pewartasatu.com dari Suara.com, pada Selasa (22/11/2022). ***

Fifi SHN: