Film Baru: Kejar Mimpi, Gaspol!, Tora Sudiro Dorong Asri Welas Kejar Mimpinya

Tora Sudiro main bersama Asri Welas dan Michelle Ziudith dalam ‘Kejar Mimpi, Gaspol !’ (2023)// Foto: IMDb

JAKARTA. Pewartasatu.com — Seorang ibu tunggal dari Bromo tidak berani mengejar mimpinya dan menjalankan hobinya, yaitu menulis. Karena menurut sang ibu, tugasnya hanyalah mewujudkan mimpi putrinya.

Begitu alur cerita film ‘Kejar Mimpi Gaspol!’, sebuah film baru bergenre drama komedi. Film yang baru akan dirilis secara resmi per 6 Juli 2023 ini, disutradarai Hasto Broto, ditulis oleh Arie Kriting, Abdur Arsyad dan Sindy Asta.

Kejar Mimpi Gaspol merupakan satu dari 20 daftar film yang menurut situs IMDb.com, bakal tayang di bioskop-bioskop Indonesia selama Juli dan Agustus 2023.

Dibintangi Tora Sudiro sebagai pemeran utama, serta Asri Welas, Michelle Ziudith, Nopek Novian, Erick Estrada, Arif Alfiansyah dan pemain lain. Film Kejar Mimpi Gaspol berlatar kawasan Gunung Bromo, melakukan proses syuting pada akhir bulan Mei hingga Juni 2022.

Film ini diproduksi perusahaan Anak Bangsa Berkreasi dengan produser Tyas

Sepeninggal suaminya, seorang diri Fifi membesarkan putrinya, Diana. Tantangan yang sehari-hari dilakoni suaminya, dengan menjadi supir jeep dilakukan Fifi. Profesi itu melengkapi Fifi sebagai pemandu wisata dan pengelola Homestay Fifi.

Fifi memang dibantu tiga pegawainya yang setia, masing-masing Dendi, Senja dan Nobenk.

Begitulah rutinitas yang dikerjakan Fifi dengan tiga pegawai setianya. Hingga pada suatu hari, seorang aktor lawas bernama Darma datang menginap di homstay Fifi.

Darma yang menikmati hari liburnya tak sengaja ”tertarik” pada Fifi. Apa yang dilakukan Fifi, tiap hari selalu berkutat dengan buku diry-nya menarik perhatian Darma.

Penasaran, Darma pun mencari tahu isi diary tersebut. Rasa penasaran itu ditanggapi secara salah paham oleh Fifi. Lalu, apa yang terjadi kemudian?

Banyak cara bisa menghantar seseorang ke tempat tujuan. Pada akhirnya, kesalahpahaman antara Fifi dengan Darma menjadi pembuka jalan untuk mewujudkan mimpi Fifi, dengan dukungan Diana tentunya, tak ketinggalan Dendi, Senja, Nobenk dan Darma sendiri. Tunggu tanggal tayangnya di bioskop.

Para pemeran, Asri Welas (sebagai Fifi), Tora Sudiro (Darma), Michelle Ziudith (Diana), Nopek Novian (Dendi), Erick Estrada (Nobenk), Arif Alfiansyah (Senja).**

 

 

 

 

 

Brilliansyah: