Kamu Suka Pedas? Kenali Dulu Bahaya Yang Mengintai

Pewartasatu – Tidak dipungkiri hampir semua orang menyukai makanan pedas. Ada rasa tersendiri yang membuat orang selalu tertarik untuk memakannya.

Banyak sekali tempat makan yang menyediakan berbagai tingkatan level kepedasan dalam makanan yang tersedia. Tapi ada dampak buruk bagi kesehatan mu jika kamu terlalu berlebihan dalam mengkonsumsi makanan pedas.

Sudah kita ketahui bahwa cabai memiliki kandungan dan manfaat yang baik untuk tubuh jika mengkonsumsinya pun secara wajar dan tidak berlebihan.

Simak yuk beberapa dampak negatif yang akan mengintai dirimu karena terlalu berlebihan mengkonsumsi pedas.

1. Gastritis Akut

Nama lain dari penyakit maag adalah gastritis yaitu kondisi dimana meradangnya mukosa / lapisan lambung. Gejala yang akan terjadi seperti mual, sakit perut, muntah, bersendawa, dan kehilangan nafsu makan karena perut terasa tidak nyaman.

Dampak buruknya lagi ketika kamu terlalu banyak mengkonsumsi makanan pedas, maka akan dapat memperburuk gejala penyakit asam lambung dan melukai lapisan lambung juga dapat menyebabkan perut terasa nyeri.

2. Gerd

Gerd adalah penyakit asam lambung. Makanan pedas dapat menyebabkan refluks asam, ialah kondisi dimana naiknya asam lambung hingga ke esofagus. Kondisi ini akan memicu terjadinya Gerd yang akan menyebabkan nyeri dan sensasi panas pada dada.

Kondisi ini akan memperburuk gejala penyakit asam lambung.

3. Mengurangi Sensitivitas Lidah

Konsumsi makanan pedas juga bisa menyebabkan pengurangnya dalam mengecap rasa dan buruknya lagi akan dapat menghilangkan fungsi rasa pada lidah.

4. Mulas

Bagi beberapa orang setelah mengkonsumsi makanan pedas akan merasakan mulas. Hal ini terjadi karena makanan pedas dapat mempercepat gerakan di usus yang mempermudah terjadinya diare.

Ketika makanan pedas telah sampai di usus besar, efek iritasinya dapat langsung terasa. Setelah itu tubuh akan mengirim lebih banyak air ke usus yang menyebabkan mudahnya feses keluar dari usus besar.

5. Insomnia / susah tidur

Makanan pedas juga dapat menyebabkan sulit tidur. Makanan pedas dapat meningkatkan waktu terjaga dan sleep onset latency yang merupakan waktu antara bangun penuh hingga tertidur.

Walaupun cabai mempunyai banyak manfaat tetapi jika kamu mengkonsumsi nya terlalu berlebihan dan tidak sesuai dengan takaran nya ini dapat menyebabkan dampak buruk mengintai tubuhmu.

Memang memungkinkan makanan pedas dapat meningkatkan nafsu makan. Tetapi selalu ingat apapun makanan dan seberapa banyak pun manfaat dari makanan tersebut bila terlalu berlebihan itu tidak akan pernah baik.

 

Foto oleh ROCKERZZZ FYP dari Pexels

Diana Sari: