Featured Papua Membangun

Kapolda Pimpin Sertijab Waka Polda dan 11 Kapolres Jajaran Polda Papua

Upacara serah terima jabatan Wakapolda Papua, 2 PJU dan 11  Kapolres di Jajaran Polda Papua/foto: tribrata.papua.go.id

JAYAPURA. Pewartasatu.com – Kapolda Papua Irjen Pol Mathius D. Fakhiri, S.I.K. memimpin upacara serah terima jabatan Wakapolda Papua, 2 PJU dan 11 Kapolres jajaran Polda Papua yang bertempat di aula Rastrasamara Polda Papua, Jumat (08/07).

Turut hadir dalam kegiatan tersebut PJU Polda Papua dan pengurus Bhayangkari Daerah Papua.

Promosi jabatan tersebut berdasarkan dengan Surat Perintah Kepala Kepolisian Daerah Papua Nomor: Sprin/455 /VI/2022 Tanggal 25 Juni 2022 Dan Sprin 509 S.D 520 /Tujuh Romawi/Kep./2022/Tanggal 7 Juli 2022.

Wakapolda Papua yang baru Brigjen Pol. Ramdani Hidayat, S.H. yang menggatikan Wakapolda lama Brigjen Pol. Dr. Eko Rudi Sudarto, S.I.K, M.Si yang sekarang menjabat sebagai Karojianstra Slog Polri.

Kemudian Kombes Pol Nanang Djunaedi, S.I.K M.Si yang sebelumnya menjabat sebagai Karo SDM Polda Papua mendapatkan jabatan baru yaitu Karo SDM Polda DIY yang digantikan dengan Kombes Pol I Wayan Gede Ardana S.I.K., M.Si yang sebelumnya menjabat sebagai Karo SDM Polda Papua Barat.

Kombes Pol Taufir Irpan Awalliddin, S.H yang dulu menjabat sebagai Ka SPN Polda Papua mendapatkan jabatan baru sebagai Auditor Kepolisian Madya Tingkat III Itwasda Polda NTT dan digantikan dengan Kombes Pol Marison Tober H. Sirait, S.I.K yang sebelumnya menjabat Kabagbingkar Biro Sdm Polda Papua.

Kapolres Merauke yang lama AKBP Ahmad Untung Surianata S.T. M.H mendapatkan jabatan baru sebagai Kabagada Biro Logistik Polda Papua, digantikan AKBP Sandi Sultan, S.I.K yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Intan Jaya.

AKBP Mikranuddin Syahputra, S.H, S.I.K, M.H yang sebelumnya menjabat sebagai Kasubbdit Paminal Bidpropam Polda Papua mendapatkan jabatan baru menjadi Kapolres Intan Jaya yang sebelumnya dijabat oleh AKBP Sandi Sultan.

AKBP Ferdyan Indra Fahmi, S.I.K. S.H yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Kepulauan Yapen mendapat jabatan baru menjadi Wadir Binmas Polda Papua.

AKBP Herzoni Saragih S.I.K yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Deiyai sekarang menjabat sebagai Kapolres Kepulauan Yapen menggantikan AKBP Ferdyan Indra Fahmi.

AKBP Arief Kristanto S.I.K S.H. M.Si yang sebelumnya menjabat sebagai Kabagbinopsnal Ditreskrimum Polda Papua mendapatkan jabatan baru sebagai kapolres Deiyai.

AKBP Syamsurijal S.I.K yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Boven Digoel mendapatkan jabatan baru sebagai Wadir Reskrimum Polda Papua dan digantikan dengan AKBP I Komang Budiartha S.I.K yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Nduga.

AKBP Rio Alexander Panelewen S.I.K yang sebelumnya menjabat sebagai Danden Gegana Satbrimob Polda Papua mendapatkan jabatan baru menjadi Kapolres Nduga.

AKBP Dhani Gumilar,S.H .S.I.K. M.H yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Asmat mendapatkan jabatan baru sebagai Kasubbag Ren Opswil Bagrenops Robinops Sops Polri dan digantikan oleh AKBP Agus Hariadi, S.Sos yang sebelumnya menjabat sebagai Kasubbdid Penmas Bidhumas Polda Papua.

AKBP Suroso S.H yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Lanny Jaya dimutasikan menjadi Pamen Polda Papua dan jabatan Kapolres Lanny Jaya digantikan dengan AKBP Umar Nasatekay S.I.K yang sebelumnya menjabat sebagai Kasubdit 5 Ditintelkam Polda Kalimantan Utara.

AKBP Muhammad Safei Ab.S.E yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Jayawijaya dimutasikan menjadi Pamen Polda Papua dan jabatan Kapolres Jayawijaya digantikan dengan AKBP Hesman Sotarduga Napitupulu, S.H. S.I.K., M.H yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Yalimo.

Kemudian untuk Kapolres Yalimo saat ini di jabat oleh Kompol Rudolf Yabansabra yang sebelumnya menjabat sebagai Ps. Kasubbid PID Bid Humas Polda Papua.

Pada kesempatannya Kapolda Papua menyampaikan kegiatan serah terima jabatan dalam suatu organisasi adalah merupakan bagian dari mekanisme dan dinamika organisasi yang bertujuan untuk meningkatkan sekaligus mengembangkan organisasi, memberikan kesejahteraan personel berupa peningkatan promosi jabatan dan menyiapkan regenerasi sehingga organisasi tetap berjalan dan berkesinambungan.

“Saya selaku pimpinan polda papua atas nama kesatuan dan pribadi menyampaikan terimakasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya atas kinerja dan loyalitas yang baik kepada pejabat lama saya yakin dengan bekal pengalaman bertugas selama di polda papua, saudara akan lebih sukses di tempat tugas yang baru dan yang memasuki masa pensiun selamat berkumpul kembali dengan sanak keluarga,” ucap Kapolda Papua.

Selanjutnya kepada pejabat yang baru dilantik atas nama pribadi dan kesatuan saya ucapkan selamat atas kepercayaan pimpinan Polri dan promosi untuk menduduki jabatan baru sebagai pejabat utama dan Kapolres di jajaran Polda Papua.

“Saya mengharapkan untuk segera beradaptasi dilingkungan kerja yang baru dan hal-hal positif yang telah dibangun selama ini oleh pejabat lama agar ditindak lanjuti dan ditingkatkan,” ungkap Kapolda Papua Irjen Pol Mathius D. Fakhiri, S.I.K.**

Leave a Comment