Merah Putih Dikibarkan Anak Papua di Melbourne

KJRI Melbourne gelar upacara bendera, yang dikibarkan oleh anak Papua. (Foto: ist)

 

JAKARTA, Pewartasatu.com – HUT RI , merupakan momen langka yang ditunggu tunggu  bagi masyarakat Indonesia yang berada di luar negeri, khususnya di Melbourne, Australia.

Dikarenakan Bulan Agustus merupakan kesempatan bagi seluruh diaspora Indonesia berkumpul dan bersama-sama mengumandangkan lagu kebangsaan Indonesia Raya dengan penuh bangga.

Perayaan HUT RI-ke 78 tahun 2023  kali ini sangat spesial, dengan mengusung tema ‘Terus Melaju untuk Indonesia Maju’, Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) Melbourne merangkul 12 mahasiswa dan mahasiswi Indonesia yang berasal dari berbagai kalangan sebagai pasukan pengibar bendera (Paskibra).

Termasuk dua putra dan putri terbaik Papua yang sedang melanjutkan sekolah di Melbourne, yaitu ananda Stenley Penggu dan ananda Maakita Agapa.

Bagi Stenley menjadi bagian Paskibra adalah suatu kebanggaan yang luar biasa baginya dan keluarga besar di Papua. “Setelah menunaikan tugas saya langsung menelpon keluarga saya dan mereka menyampaikan salam kepada semua saudara sesama Papua di Melbourne,” kata Stenley.

Sebelumnya, KJRI Melbourne menyelenggarakan Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi di halaman depan KJRI pada pagi hari yang dilanjutkan dengan berfoto bersama dan ramah tamah.

Hari itu halaman depan KJRI dipenuhi oleh sekitar 500 peserta yang datang
berbagai pakaian nasional. (Foto: Ist)

Emma salah satu pengunjung menyampaikan bahwa dirinya sengaja bangun pagi agar bisa menikmati nasi kuning dari KJRI setelah upacara pagi, ‘setelah ini saya akan ikut meramaikan juga pengibaran yang di Fed Square, karena di sana pasti juga sama serunya, dan banyak juga yang tidak sempat upacara pagi, bergabung ke Fed Square’.

Rangkaian upacara dimeriahkan pula oleh suguhan lagu-lagu riang oleh kelompok paduan suara asal Melbourne yang dibentuk oleh mahasiswa dan mahasiswi Indonesia yaitu grup Temulawak.

“Pengibaran Bendera Merah Putih di Federation Square merupakan suatu legacy KJRI Melbourne sejak tahun 2010 yang akan kami teruskan setiap tahunnya,” ungkap Konjen RI Melbourne, Kuncoro Waseso.(**)

Maulina Lestari: