Papua Menjadi Salah Satu Provinsi Ber-PAD Tertinggi: Anugerah Kemendagri

Kepala Badan Pengelolaan Pendapatan Daerah (Bappenda) Provinsi Papua, Setiyo Wahyudi saat memberi keterangan di Jayapura, Rabu (8/6)/foto: papua.go.id

JAYAPURA. Pewartasatu.com – Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian menganugerahi Pemprov Papua sebagai salah satu daerah dengan Pendapatan Asli Daerah (PAD) tertinggi tahun anggaran 2021.

Kendati tak sendiri menerima penghargaan, keberhasilan Pemprov Papua meraih penghargaan diyakini bakal mendorong peningkatan PAD 2022.

“Pemprov Papua kemarin mendapat penghargaan realisasi PAD tertinggi untuk 2021. Dengan adanya penghargaan ini tentu akan menjadi penyemangat bagi kami di Papua untuk terus berupaya meningkatkan PAD Papua di tahun ini,” kata Kepala Badan Pengelolaan Pendapatan Daerah (Bappenda) Provinsi Papua, Setiyo Wahyudi, di Jayapura, Rabu (8/6/2022).

Ia katakan, kontribusi terbesar peningkatan PAD Papua di tahun anggaran 2021, berasal dari Pajak Air Permukaan (PAP) PT. Freeport Indonesia.

Sementara realisasi PAD Papua di tahun anggaran 2022 ini, berpotensi melewati target yang dibebankan, yakni senilai Rp1,312 triliun.

“Sebab saat ini di kondisi pandemi COVID-19, perekonomian Papua mulai membaik hingga berimbas pasa pendapatan asli daerah di Papua yang ikut membaik pula. Sehingga diharapkan ada tambahan nilai di tahun ini,” tuturnya.

Diketahui, realisasi PAD Papua pada tahun anggaran 2021 mencapai Rp2,139 triliun dari target sebesar Rp1,977 triliun.

Dibandingkan realiasi PAD 2020, ada kenaikan yang cukup besar sekitar 70 persen. **

Sumber: papua.go.id

Brilliansyah: