Pasar saham China dibuka lebih rendah, indeks Shanghai turun 0,05 persen

Indeks Komponen Shenzhen melemah 0,29 persen menjadi 9.062,95 poinBeijing – Saham-saham China dibuka lebih rendah pada Rabu pagi, dengan Indeks Komposit Shanghai turun tipis 0,05 persen menjadi diperdagangkan di 2.939,93 poin.

Indeks Komponen Shenzhen yang melacak saham-saham di bursa kedua China dibuka melemah 0,29 persen menjadi diperdagangkan di 9.062,95 poin.

Sementara itu, Indeks ChiNext, yang melacak saham-saham perusahaan sedang berkembang di papan bergaya Nasdaq China, berkurang 0,18 persen menjadi diperdagangkan di 1.544,16 poin.

Baca juga: Saham Tokyo naik setelah Ketua Fed indikasikan tidak ada perubahan kebijakan
Baca juga: Bursa Wall Street turun tertekan pelemahan data ekonomi dan laba perusahaan
 

Pewarta: Apep Suhendar
Editor: Kelik Dewanto
COPYRIGHT © ANTARA 2019

Diana Sari: