QATAR 2022: Kemenangan Swiss atas Serbia, Kemenangan Xherdan Shaqiri

Gelandang Swiss, Xherdan Shaqiri, punya makna khusus ketika merayakan kemenangan timnya atas Serbia. Empat tahun lalu di Piala Dunia Rusia, aksi Shaqiri saat merayakan kemenangan atas Serbia berbau politik dan menjadi perhatian/masalah bagi FIFA. Foto: stadiumastro.com

DOHA. Pewartasatu.com — Timnas Swiss lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022 usai menang 3-2 atas Serbia dalam drama lima gol pada laga terakhir Grup G di Stadion 974, Sabtu (3/12) dini hari WIB.

Serbia dan Swiss sama kuat di babak pertama setelah bermain imbang 2-2. Swiss unggul lebih dahulu pada menit ke-20 lewat gol Xherdan Shaqiri.

Serbia mencetak gol balasan pada menit ke-26 berkat gol Aleksandar Mitrovic. Serbia berbalik unggul 2-1 melalui gol Dusan Vlahovic pada menit ke-35.

Menjelang turun minum, Swiss menyamakan skor jadi 2-2 dengan gol Breel Embolo pada menit ke-44.

Swiss bereaksi dengan cepat pada awal babak kedua dengan berbalik unggul 3-2 pada menit ke-48. Proses gol yang dicetak Remo Freuler itu tercipta dengan apik.

  • DAFTAR 16 BESAR PIALA DUNIA 2022: 1. Prancis; 2. Brasil; 3. Portugal; 4. Belanda; 5. Senegal; 6. Inggris; 7. Amerika Serikat; 8. Australia; 9. Argentina; 10. Polandia; 11. Maroko; 12. Kroasia; 13. Jepang; 14. Spanyol; 15. Korea Selatan; 16. Swiss.

Gol itu bermula dari umpan Xherdan Shaqiri kepada Ruben Vargas. Oleh Vargas bola diteruskan kepada Freuler dengan umpan tumit. Dengan satu sentuhan Freuler memasukkan bola ke gawang Serbia.

Embolo membuang peluang emas Swiss untuk menjauh dengan keunggulan 4-2 pada menit ke-57. Tendangan Embolo yang sudah di depan gawang melayang di atas mistar.

Peluang emas Embolo itu muncul dari tendangan Fabian Schar yang membentur Nikola Milenkovic. Bola kemudian bergulir ke arah Embolo yang mencoba menendang bola dengan kaki kanan. Alih-alih masuk ke gawang, bola justru melayang di atas mistar.

Dusan Tadic berhasrat membawa Serbia menyamakan skor jadi 3-3. Hanya saja tendangan Tadic pada menit ke-61 masih melebar.

  • Baca juga: QATAR 2022: Vincent Aboubakar Gedor Tim Samba 1-0, Brasil Kukuh di Puncak

Mitovic melepaskan percobaan pada menit ke-71 guna mencetak gol kedua dalam laga ini. Akan tetapi tendangan Mitrovic membentur Fabian Schar.

Pada menit injury time pemain dari kedua tim terlibat bersitegang dengan ‘adu mulut’. Wasit Fernando Rapallini dari Argentina memberikan kartu kuning kepada Granit Xhaka dan Milenkovic akibat insiden itu.

Tanpa tambahan gol pada sisa laga, Swiss menang 3-2 dan lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022. Swiss jadi runner up Grup G di bawah Brasil.

Seperti mengulang sejarah, kedua tim bersitegang karena ada “dendam” yang dibawa sejak Piala Dunia Rusia 2018 lalu, saat Swiss tekuk Serbia. Kemenangan Swiss atas Serbia terpersonalisasikan pada luapan kemenangan yang dilampiaskan Xherdan Shaqiri.

Dikutip dari bangka.tribunnews.com, dalam berbagai foto yang diunggah media saat itu, terlihat  Shaqiri dan rekannya Granit Xhaka membuat gerakan ‘elang berkepala dua’ yang mencerminkan bendera Albania.

Diketahui Shaqiri lahir di kota Gjilan di Kosovo, bekas provinsi Serbia yang mendeklarasikan kemerdekaan pada tahun 2008. Namun Serbia tidak mengakui kemerdakan dan hubungan dengan Kosovo tetap tegang hingga hari ini.

Shaqiri bersama keluarganya pindah ke Swiss.

Susunan Pemain Serbia vs Swiss:

Serbia XI: V.Milinkovic-Savic; Milenkovic, Veljkovic, Pavlovic; Zivkovic, S.Milinkovic-Savic, Lukic, Kostic; Tadic; Vlahovic, Mitrovic

Swiss XI: SwiKobel; Widmer, Akanji, Schar, Rodriguez; Freuler, Xhaka; Shaqiri, Sow, Vargas; Embolo.**

Sumber: CNN & Others

 

 

 

 

Brilliansyah: