Resmi Hadir, Berikut Spesifikasi dari LG V60 ThinQ 5G

Pewartsatu.com – LG telah merilis ponsel seri V keenam miliknya yitu LG V60 ThinQ 5G. Berikut spesifikasinya.

Lg V60 ThinQ 5G hadir dengan panel FHD Plus OLED 6,8 inci yang memiliki rasio aspek 20.5: 9. Fitur pemindai sidik jari internal di layar serta layar tersebut di lindungi dengan Gorilla Glass 5. Untuk kamera selfie sendiri mengusung desain water drop dari V50s berukuran 10 MP.

Pada bagian belakang kamera memiliki sensor utama 64 MP (1/1.7 OIS), snapper ultrawide 13 MP serta ada sensor modul ToF dan mampu merekam video 8K dengan dukungan HDR10 + dalam mode manual.

untuk dapur pacu, LG V60 ThinQ 5G yaitu chipset Snapdragon 865 yang dipasangkan dengan memori penyimpanan 8GB serta ROM 128GB serta dapat diperluas melalui slot microSD.

LG V60 ThinQ memiliki ketahanan terhadap air serta sesuai dengan MIL-STD 810G. Ponsel ini menjalankan Android 10 dengan LG UX 9.0 serta fitur Google Assistant khusus di sisi kiri.

Fitur lainnya yaitu LG menghadirkan DAC Quad 32 bit, speaker stereo, dan pengaturan 4 mikrofon. Sementara untuk Baterainya berdaya 5.000 mAh dengan dukungan Quick Charge 4+ serta ada pengisian nirkabel. Fitur konektivitas WiFi 6 terbaru pun tersedia.

Selain itu, LG menawarkan aksesori layar ganda yang dapat dirubah dengan engsel 360 Freestop yang dapat digunakan dalam mode laptop. LG V60 ThinQ 5G akan tersedia dalam dua warna yakni Putih dan Biru. Selain itu, untuk harganya sendiri belum diketahui secara pasti. (GSMArena, 27/02/2020).

Diana Sari: