Snapchat Hadirkan Fitur Baru, Apa Saja ?

Snapchat Hadirkan Fitur Baru

Jakarta, Pewartasatu —  Viber dan Snap telah bekerja sama untuk membawa fitur Lensa AR terbaru ke dalam platform perpesanan. Tekhnologi AR (augmented reality) merupakan teknologi menggabungkan benda maya dua dimensi ataupun tiga dimensi ke dalam sebuah lingkungan nyata.

Perusahaan mengatakan bahwa akan terus mengembangkan SnapChat Camera yang lebih cerdas dan canggih sehingga dapat memudahkan pengguna untuk berinteraksi dengan dunia di sekitarannya melalui pengalaman realitas berimbuh yang kaya.

Fitur terbaru dari Snapchat Camera yaitu fitur Scan yang memungkinkan para Snapchatter mencari jutaan Lens dengan cepat dan mudah, yaitu dengan mencocokkan apa yang dilihat melalui kamera dan pengalaman AR yang relavan di Snapchat.

Selain itu, Snapchat Camera juga menghadirkan Bitmoji dan Creative Kit yang akan memungkinkan Viber untuk menambahkan fitur baru ke aplikasi perpesanannya, termasuk fitur filter baru, fitur kecantikan, expressive masks, dan Bitmoji yang disesuaikan.

Fitur-fitur terbaru tersebut sudah tersedia di pengguna iOS di negara Australia, Austria, Belgia, Kanada, Denmark, Inggris dll.

Lensa AR hanya tersedia pada versi beta Viber untuk Android, tetapi perusahaan berjanji untuk membuat fitur tersebut tersedia untuk semua pengguna Android pada akhir Agustus mendatang.


Diana Sari: