Tidak Disangka Ternyata Tanah Liat Punya Banyak Manfaat Bagi Kesehatan

Pewartasatu.com – Tanah liat adalah partikel mineral berkerangka dasar silikat yang berdiameter kurang dari 4 mikrometer. (wikipedia)

Tahu kah kamu menurut penelitian bahwa tanah liat ini memiliki sekitar 67 kandungan mineral seperti zat besi, zink, kalsium, potasium, magnesium, silika, mangan dan lain sebagainya.

Tanah liat ini biasa kita kenal dengan karya kerajinan tangan seperti membuat guci dan hiasan lainnya yang terbuat dari bahan tersebut. Ternyata tanah liat ini juga mempunyai banyak manfaat untuk kesehatan manusia.

Penasaran kan, simak yuk beberapa pembahasan di bawah ini let’s go start it.

1. Membuat Pencernaan Sehat

Kandungan yang dimiliki oleh tanah liat seperti kaolin dan zat yang berbentuk seperti sponge yang dapat membersihkan racun jahat bernama aflatoxin.

Nah manfaat dari kaolin inilah yang terkandung dalam tanah liat bisa digunakan untuk mengobati diare, menjaga sistem kekebalan tubuh dan juga untuk menguatkan pencernaan.

2. Menyembuhkan Luka

Yaps, tanah liat juga memiliki kandungan yang baik diantaranya seperti zink serta zat besi yang memiliki manfaat untuk mengatasi sakit kepala akut, menyamarkan bekas luka dan juga menyembuhkan luka dengan cara memanfaatkan tanah liat.

3.Anti Kanker

Tanah liat memiliki sifat anti-karsinogenik sehingga secara medis dapat mencegah timbulnya sel kanker dalam tubuh dan bahkan mampu membersihkan sel kanker tersebut. Ini manfaat yang paling menakjubkan dari penggunaan tanah liat untuk kesehatanmu.

4. Detoksifikasi Tubuh

Masalah racun adalah penyebab utama timbulnya alergi makanan, masalah pencernaan hingga sakit kepala kronis. Secara alami, tanah liat memiliki fungsi detoksifikasi yang bagus karena mempunyai kandungan listrik negatif untuk menangkal racun dari dalam tubuh.

5. Lulur Alami

Sudah diketahui kebanyakan orang, tanah liat ini berfungsi sebagai lulur alami untuk masker kulit ataupun lulur pada tubuh. Tanah liat ini mengandung zat baik yang bermanfaat untuk kulit. Kamu bisa memanfaatkan tanah liat untuk kecantikan kamu tanpa perlu mengeluarkan biaya mahal ya gengs.

Di daerah Tuban, Jawa Timur tepatnya di Dusun Trowulan Kab Tuban. Cemilan dari tanah liat yang bernama Ampo sangat banyak digemari oleh wisatawan asing lho. Dipercaya makanan ringan ini dapat menyembuhkan penyakit.

Tidak heran dengan kandungan yang banyak didalam tanah liat ini yang menjadi asumsi bahwa tanah liat baik bagi kesehatan.

Tapi kamu juga harus bisa memilih yah, mana tanah liat yang baik dan layak untuk digunakan untuk kesehatan dan kecantikan.

Jangan pilih tanah liat yang sudah tercemar atau terkontaminasi, yang ada malah menjadi dampak buruk bagi dirimu sendiri

foto by travellingyuk.com

Diana Sari: