News

WARGA KORBAN BANJIR KAB BOGOR UCAPKAN TERIMA KASIH PADA BUPATI SMI & LSM DAMPAL JURIG.

Warga Korban Banjir Di kab Bogor Ucapkan Terimakasih Pada Bupati Smi &Lsm Dampal Jurig.

 

Pewartasatu.com – Dengan diwakili oleh salah satu Tokoh Pemuda desa Sukamulih Kecamatan Sukajaya Kab Bogor. Saudara Andi S secara lisan mengucapkan rasa terimakasih nya kepada Bp. Drs H Marwan Hamami Mm selaku Bupati Sukabumi.

Melalui timnya dari Lembaga Swadaya Masyarakat Dampit Peduli Lingkungan Jurang Rimba Gunung Lsm Dampal Jurig & RMB2P, yang sengaja datang langsung ke lokasi Tanah Longsor  dan Banjir Bandang yang menimpa daerah Kecamatan Sukajaya di beberapa desa yang terkena musibah.

Salah satunya yang rusak parah adalah desa Sukamulih (300 KK) kehilangan tempat tinggal dan semua di relokasikan ke tempat yang aman dan ada yang mengungsi kesanak keluarganya, karena tempat tinggal yang selama ini mereka huni belum bisa ditinggali kembali sampai waktu yang bisa ditinggalkan.

Adapun bentuk bantuan yang diberikan langsung oleh Irvan Azis atas tim tadi siang kepada korban adalah makanan siap saji mie instan, perlengkapan untuk bayi, baju layak pakai, perlengkapan alat-alat sekolah serta air mineral dan juga perlengkapan sholat, susu, sembako dan tidak lupa obat-obatan, makanan ringan pun disediakan dsb.


Lewat pesan singkatnya beliau berharap bantuan yang telah diberikan bermanfaat serta dapat meringankan beban para korban dan tidak lupa memberikan semangat agar tetap melanjutkan dan menata kembali kehidupan untuk kedepan nya.

Leave a Comment