Aktris di Drama Korea “The Queen’s Umbrella”. (Instagram/@tvn_drama)
JAKARTA, Pewartasatu.com – Bagi yang suka Drama Korea, pasti akan suka Drama Korea yang akan rilis pada tahun ini dengan judul “The Queen’s Umbrella”.
“The Queen’s Umbrella” merupakan Drama Korea bergenre komedi dan sejarah, yang dikarang oleh Park Ba-ra dan disutradarai oleh Kim Hyung-sik.
Dengan terbit di bawah naungan perusahaan produksi How Pictures, yang kemudian didistribusikan oleh tvN.
Selain itu, juga dibintangi oleh Kim Hae Sook, Kim Ga Eun dan Ok Ja Yeon.
Seperti dikutip Pewartasasatu.com dari Liputanbekasi, alur cerita “The Queen’s Umbrella” berkisah tentang seorang wanita bernama Im Hwa Ryeong yang berjuang untuk membesarkan anak-anaknya di lingkungan istana.
Im Hwa Ryeong sekarang sudah menikah dan merupakan istri Raja Lee Ho.
Wanita itu sebenarnya sedikit emosional dan memiliki aura yang menakutkan, apalagi dia adalah ibu dari seorang anak yang sering menimbulkan masalah.
Im Hwa Ryeong juga harus berjuang untuk membesarkan putranya, yang sering bermasalah, menjadi putra mahkota yang taat aturan yang akan menjadi raja, bukan ayahnya di masa depan.
Bagaimana kisah perjuangan Im Hwa Ryeong untuk pendidikan anak? Saksikan drama The Queen’s Umbrella yang tayang di tvN dan Netflix pada 15 Oktober 2022. (***)