Featured Film

Bioskop Trans TV: The Expendables 2, Ketika Stallon dkk Balas Dendam

Tim The Expendables 2, Sylvester Stallon dkk.//Foto: Ist

JAKARTA. Pewartasatu.com – Bioskop Trans TV malam ini, Selasa (4/4) menayangkan sebuah film aksi produksi Amerika Serikat tahun 2012,The Expendables 2 disutradarai oleh Simon West.

Film ini berdasarkan naskah skenario yang ditulis Richard Wenk dan Sylvester Stallone, diangkat dari buku sejarah karya Ken Kaufman, David Agosto dan Wenk. Merupakan sequel ke-dua, lanjutan dari film The Expendables yang telah dirilis tahun sebelumnya, 2010.

The Expendables2 sama dengan sekuel sebelumnya, juga dibintangi Sylvester Stallone, Jason Statham, Jet Li dan sejumlah pemain lain. Film yang diproduksi Millennium Films dan Nu Image dengan produser Avi Lerner, Danny Lerner, Kevin King Templeto dan Les Weldon ini berkisah tentang sebuah kelompok bernama “the Expendables” yang membawa suatu misi khusus.

Di bawah ini sinopsisnya dan jadwal lengkap Trans TV sepanjang hari ;

Acara Trans TV Selasa 4 April 2023

01.45 WIB Blockbuster Sahur Movie

04.15 WIB Islam Itu Indah

06.00 WIB Insert Pagi

07.15 WIB CNN Indonesia Good Morning

08.30 WIB Pagi-Pagi Ambyar

10.00 WIB Siapa Mau Jadi Juara

11.00 WIB Catatan Harian Dewi Sandra

11.30 WIB Insert

12.30 WIB Brownis (Obrolan Manis)

14.00 WIB Rumpi No Secret

15.00 WIB Insert Today

15:45 WIB Dream Box Indonesia

16.30 WIB Ramadan itu Berkah

19:00 WIB Bikin Laper

20.00 WIB Insert Story

20.45 WIB Dunia Punya Cerita

21.15 WIB Tanpa Batas

21.45 WIB Bioskop Trans TV – The Expendables 2

23.45 WIB Bioskop Trans TV – The Negotiator

Disclaimer: Jadwal dan acara dapat berubah sewaktu-waktu sesuai kebijakan stasiun televisi.

Melawan Penjahat Internasional

Film ini dirilis di Eropa pada 16 Agustus 2012 dan di Amerika Utara pada hari berikutnya.

Barney Ross dkk dikerahkan ke Nepal untuk menyelamatkan Dr. Zhou, seorang sandera. Mereka juga menyelamatkan Trench tentara bayaran yang ditangkap, saingan Ross. Yang meninggalkan grup untuk mengawal Zhou kembali ke Tiongkok.

Setelah kembali ke New Orleans, Billy memberi tahu Barney Ross bahwa dia berniat untuk pensiun pada akhir bulan dan tinggal bersama pacarnya Sophia.

Namun niat pensiun itu agaknya harus ditunda, karena belakangan, Ross terpaksa menerima misi dari agen CIA Mr. Church untuk mengambil barang dari pesawat yang jatuh di Albania. Church mengirim pakar teknis Maggie Chan bersama tim.

Di Albania the Expendables mengambil barang tersebut, tetapi kemudian disergap oleh penjahat internasional dan pedagang senjata Jean Vilain, tangan kanannya Hector dan kelompok tentara bayarannya (the Sangs), yang telah menangkap Billy.

Vilain menuntut barang itu sebagai ganti nyawa Billy. Tim menyerahkan barang itu, tetapi Vilain menusuk jantung Billy dengan pisau dan melarikan diri bersama Sangs dengan helikopter.

Tim mengubur rekan mereka yang jatuh, bersumpah akan membalas dendam pada Vilain.

Ross dan timnya harus menghadapi berbagai rintangan dan bahaya dalam upaya mereka untuk mengalahkan Vilain.

Selain Sylvester Stallone, Jason Statham,  dan Jet Li, film ini juga menghadirkan sejumlah bintang top lainnya seperti  Randy Couture, Liam Hemsworth, Jean-Claude Van Damme, Bruce Willis, dan Arnold Schwarzenegger.

“The Expendables 2” menawarkan aksi yang intens dan bercerita tentang persahabatan yang kuat dan kepercayaan yang diperlukan untuk bertahan hidup di medan perang.

Film ini juga menyajikan banyak adegan pertarungan yang seru, dengan para aktor veteran seperti Stallone, Statham, Lundgren, dan Van Damme yang menampilkan kemampuan fisik dan keterampilan seni bela diri mereka. Seru, silakan ikuti di Bioskop Trans TV.**

Sumber: Berbagai sumber

 

 

Leave a Comment