Entertaiment Featured

Virgoun Belum Beri Nafkah Usai Bercerai, Inara Rusli: ‘Aku Berjuang Bekerja’

Inara Rusli, dan vokalis band ‘Last Child’, Virgoun. (Foto: Liputan 6)


JAKARTA, Pewartasatu.com – Permasalahan rumah tangga Inara Idola Rusli dan vokalis band ‘Last Child‘, Virgoun mencuat ke publik, setelah Inara mengunggah bukti dugaan perselingkuhan Virgoun.

Kendati begitu, wanita berusia 30 tahun itu menggugat cerai suaminya, Virgoun di Pengadilan Agama Jakarta Barat, pada 22 Mei 2023.

Seperti diketahui, Virgoun telah menandatangani janji dalam sebuah surat yang dibuat pada tahun 2021.

Surat tersebut sebelumnya, disebarkan oleh mantan personel girlband ‘Bexxa‘ itu pada April 2023 lalu, saat Virgoun ketahuan kembali main serong dengan perempuan bernama Tenri Ajeng Annisa atau Tenri Annisa.

Namun hingga kini, Inara Rusli mengungkap kalau mantan suaminya, Virgoun, belum menepati janji untuk memberikan nafkah sebesar Rp40 juta setiap bulan, bila ketahuan selingkuh lagi.

“Ya gimana ya, jujur belum terpenuhi dari yang sesuai perjanjian. Rp40 juta (kalau) sesuai dengan perjanjian, tapi kan kenyataannya nggak sampai,” kata Inara Rusli saat ditemui di kawasan Koja, Jakarta Utara, pada Selasa (30/5/2023), dikutip Pewartasatu.com dari Suara.com.

Karena alasan itulah, wanita asal Jakarta tersebut mulai banting tulang sendiri untuk anak-anaknya. Apalagi, nafkah yang diberikan Virgoun juga tidak mencukupi segala kebutuhan tiga anaknya.

Namun Inara Rusli memaklumi, mungkin keuangan Virgoun saat ini memang belum mencukupi.

“Sekarang biaya sekolah anak aja sudah Rp7 juta sendiri, belum sama vitamin, masak, apa segala macam buat anak-anak. Tapi ya udah nggak apa-apa, mungkin memang belum ada lagi. Itu lah sebabnya aku berjuang bekerja,” ucap Inara Rusli. (*)

Leave a Comment