Cadangan Mati Diklub Jepang, Arhan Mengganas Di Timnas Indonesia

Pratama Arhan (PSSI)

JAKARTA, Pewartasatu.com — Meski menjadi cadangan mati di klub Jepang Tokyo Verdy, Pratama Arhan tampil begitu ganas dengan Indonesia.

Pratama Arhan hanya tampil sekali bersama Tokyo Verdy di liga 2 Jepang, tepat pada saat pertandingan Tokyo Verdy melawan Tochigi Goldfly pada tanggal 6 Juli 2022 kemarin.

Arhan menjadi pilihan sang pelaih untuk menjadi Starter, namun ia hanya memiliki kesempatan bermain selama satu babak saja, dibabak kedua Arhan diputuskan untuk diganti.

Kualitas Arhan terbilang belum cukup baik saat pertandingan itu, bermain diposisi sayap Arhan tercatat sudah melepaskan delapan umpan sukses untuk rekan setimnya, namun Tokyo Verdy hanya bisa memenangkan pertandingan dengan skor 1-0.

Hingga kini Arhan bersama klubnya Tokyo Verdy lebih banyak menonton dibangku cadangan saja.

Meski demikian performa Arhan Nampak jauh lebih mengganas ketika kembali diasuh oleh Shin Tae Yong di Timnas Indonesia.

Arhan membuktikan kualitasnya dengan memberi dua Assist pada pertandingan Indonesia melawan Curacao, Assist pertama ketika ia memberi lemparan khasnya yang disambut dengan baik oleh Fachrudin ,satu assist terakhir dari Arhan mendarat ke kaki Dimas Drajad berhasil membuat Indonesia menang 3-2 atas Curacao.

Penampilan Arhan dengan ketajamanya dipertandingan Indonesia vs Cuuracao mendapat pujian di unggahan Twitter dari klubnya Tokyo Verdy. (**)

Rita Ulya: