Tri Adhianto ,Calon Walikota Bekasi saat langsung berhadapan dengan lautan massa yang menyambutnya.(Foto:Maulina)
BEKASI, Pewartasatu.com. Menyambut hari akhir Kampanye Pilkada serentak di Kota Bekasi, puluhan ribu pendukung Tri Adhianto – Harris Bobihoe mampu membuat merah lapangan Multiguna, Bekasi Timur,Sabtu (23/11/2024).
Dengan berbagai atribut Ridho, puluhan ribu massa dari berbagai penjuru Kota Bekasi, kumpul di lapangan Multiguna sejak pukul 10.00 wib.
Tri Adhianto sebagai Calon Walikota langsung berhadapan dengan lautan massa yang menyambutnya dan mengelu-elukannya, dan berharap pasangan Tri-Harris sebagai pemenangnya.
Dalam kata sambutannya Tri berharap, agar semua yang hadir untuk tertib, agar proses Kampanye Akbar ini berjalan lancar.
“Kami berharap semuanya dalam keadaan sehat, mari kita meriahkan pesta demokrasi ini dengan damai dan kerja nyata bagi kota Bekasi yang maju kedepan,” ujar Tri Adhianto.
Tri, sangat optimis dapat memenangkan Pilkada Kota Bekasi karena melihat animo massa pendukung yang sangat tinggi.
Kampanye Akbar tersebut juga turut dihadiri Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto yang dalam orasinya meminta kepada masyarakat untuk pandai menilai sendiri rekam jejak Tri Adhianto.
” Perubahan kota Bekasi dalam kepemimpinan Tri Adhianto telah membawa perubahan yang signifikan, dalam hal transportasi, pendidikan, dan kesehatan di kota Bekasi.
Sementara itu, Harris Bobihoe Calon Wakil Walikota Bekasi menyatakan bahwa untuk menjaga keamanan dan kenyamanan kota, kelak akan memasang cctv di setiap titik.
“Untuk kota Bekasi keren, dan nyaman nanti kami pasangan CCTV biar kota semakin aman,” ujar Haris.
Alhamdulillah telah selesai kampanye akbar kita, saya mengapresiasi masyarakat yang hadir pada hari ini,” kata Tri.
Diakhir acara, Calon Wali Kota Bekasi nomor urut 3, Tri Adhianto mengapresiasi seluruh kehadiran dari massa pendukung. Mereka rela kehujanan untuk menyaksikan papara program dari pasangan Calon Tri Adhianto dan Abdul Harris Bobihoe saat pelaksanaan kampanye akbar.
(**)