PelatihThailand, Ungkap Bantuan Indonesia Jelang Laga Final Piala AFF 2022

JAKARTA, Pewartasatu.com — Pelatih Timnas Thaiand Alexandre Polking menyebutkan jika dua lag atandang melawan Indonesia dan Malaysia sangatlag membatu skuadnya untuk melawan Vietna, di Laga leg pertama Final Piala AFF 2022, di Stadion My Dinh, Hanoi, Jumat (13/1).

Thailand akan bertandang ke markas Vietnam yuntuk menjalani leg pertama final Piala AFF 2022, Polking tidak memungkiri jika leg pertama di Hanoi akan menjadi sebuah keuntungan untuk Vietnam.

namun sang pelatih keturunan Brasil-Jerman itu tetap senang dengan jadwal Final Piala AFF 2022, karena Thailand akan menjamu Vietnam pada leg kedua tepatnya di 16 Januari mendatang.

“Leg pertama final di Stadion My Dinh, benar Vietnam punya keuntungan daripada kami di laga ini. Mereka bisa bermain di kandang dan punya waktu istirahat lebih banyak, tapi saya lebih senang bermain leg kedua di kandang,” ucap Polking dikutip dari Soha.

“Karena bermain leg kedua di kandang membuat tim mendapat dukungan luar biasa dari fans. Selama kami bermain bagus di leg pertama, semuanya akan lebih mudah di kandang,” sambung Polking.

Polking sangat yakin bisa membawa Thailand meraih hasil yang bagus pada leg pertama, tekanan suporter di Vietnam tidak akan menggoyahkan mentalnya dan para pemainnya, terutama usai menjalani dua laga tandang berat melawan Indonesia dan Malaysia.

“Dua laga tandang terakhir memberi Thailand banyak pelajaran berharga. Pertandingan pertama di markas Indonesia, kami mendapatkan kartu merah yang membuat kami dalam posisi sulit. Tapi kami mampu mencetak gol dan tidak kalah,” ujar Polking.

“Sementara di leg pertama [semifinal] melawan Malaysia, tim bermain sangat baik dan menciptakan banyak peluang, sayang kami tidak mampu mencetak gol,” kata pelatih 46 tahun itu.

sebelum melawan Timnas Indonesia pada leg pertama semifinal Piala AFF 2022, Polking mengatakan jika duel melawan Indonesia di Jakarta 1-1 merupakan sebuah titik awal sebuah kebangkitan bagi Thailand di Piala AFF 2022.

Polking sukses mengantarkan Thailand menjadi juara Piala AFF 2020 dengan mengalahkan Indonesia, dalam prosesnya Polking dan Thailand mengalahkan Vietnam 2-0 di semifinal sebelum berjumpan Indonesia.

(**)

Rita Ulya: