Kerja Bakti Jakarta Pasca Banjir

Pewartasatu – Terima kasih pada semua yang telah pilih turun tangan, pilih mendatangi kampung dan komplek saudara se kota, pilih berkotor-kotor untuk membersihkan.

117 ribu orang tak cuma urun-angan, tapi turun-tangan juga. Semua memilih bekerja untuk sesama. Pada semua kita kirimkan rasa salut, rasa hormat!

Baju kotor, celana penuh bercak lumpur, bahkan tangan kaki tak lagi nampak kulitnya. Itulah para peserta kerja bakti pagi ini di 388 RW di Jakarta. Sejak pukul 6 pagi, sekitar +/- 300 orang semua berkumpul per RW terdampak. Semua bekerja, bahu membahu.

Kami bekerja di RW 03, Kel. Makasar, Kec. Makasar, Jakarta Timur. Relawan antusias, warga menyambut dengan tangan terbuka. Ibu-ibu dan warung-warung setempat memberikan minuman dan penganan. Kerja dalam hangat, guyub dan solider. Kita semua bersih-bersih bersama, hingga terangkut sampah lebih dari 50 rit truk sampah dari lokasi ini.

Baca Juga : PPM JAKARTA SELATAN DAMPINGI DANDIM 0504/JS TURBA MEMBANTU WARGA TERKENA BANJIR

Ini bukan sekadar soal membersihkan sampah, tapi juga soal mengikat eratkan perasaan kebersamaan antar warga di Ibukota.

Ribuan kini kenal kampung lain, komplek lain, dan juga kini kenal dengan warganya. Lokasi-lokasi yang mungkin tak pernah di kunjungi nya, kini bagian dari kenangannya sebagai warga Jakarta.

Inilah gotong-royong. Inilah Indonesia.

TERIMA KASIH!!

OperasiSiagaIbukota

KerjaBaktiJakarta

ahmad: