Pewartasatu.com – BSD – 19/6/2020 – Pernahkah kalian dengar istilah “paying it forward”? Istilah ini digunakan untuk menggambarkan orang yang membayarkan sesuatu secara extra untuk diberikan ke orang selanjutnya. Misalnya membayar lebih sebuah makanan untuk diberikan secara gratis ke orang lain. Hal ini jelas adalah sebuah tindakan yang baik. Kedai Blackbox, Ricebox dan Lawas Coffee juga mempunyai program yang serupa dengan istilah “paying it forward” yang dilakukan setiap Jumat.
Kedai Blackbox, Ricebox dan Lawas Coffee mengajak kita semua untuk tebarkan cinta pada sesama lewat sekotak nasi dan segelas es teh manis untuk mereka yang membutuhkannya. Hanya dengan berdonasi sebesar Rp15.000 kalian bisa mendapatkan satu paket makanan dan minuman seharga Rp25.000 yang akan diberikan kepada orang yang membutuhkan.
Praktisnya, kalian dapat berdonasi kapan saja, bahkan tanpa harus datang ke kedai. Titipan cinta kalian ini akan disalurkan setiap Jumat pada warga sekitar yang membutuhkan. Namun juga tidak menutup kemungkinan untuk diberikan pada duafa yang melintas dikedai. “Kami ingin agar jangan sampai ada yang kelaparan melintas didepan kedai tanpa mampu membeli makan. Dengan adanya program ini kami mengajak para konsumen Blackbox dan LawasCoffee untuk lebih peduli pada mereka yang tidak seberuntung kita.” Vini, salah satu pemilik kedai ini menyampaikan.
Mari berbagi bersama Warung nasi gaul Blackbox dan kedai kopi LawasCoffee. Bantuan kecil kita, besar artinya bagi mereka. Titipan cintamu akan disalurkan setiap minggunya di hari Jumat secara langsung pada mereka yang membutuhkannya seperti tukang sapu jalanan, pemulung, pedagang asongan, yatim dan dhuafa lainya.
Kedai Blackbox dan Lawas Coffee yang dikelola oleh ibu Vini beserta 2 rekannya yang lain ini berlokasi di kawasan Bisnis dan Perkantoran sektor 7 BSD. Keunikan dari kedai ini selain memiliki interior yang nyaman dan terbilang unik, juga menyediakan mushola yang besar dan ruang-ruang kantor yang nyaman, dilantai paling atas yang sengaja difungsikan sebagai coworking space bagi mereka yang membutuhkan ruang kerja mandiri seperti para UKM atau pelaku startup bisnis lainnya. Bahkan bukan hanya itu, ruangan yang ada pun bisa dimanfaatkan oleh para youtuber atau gamer, sebuah profesi yang kini tengah digemari anak muda millenial. Terdapat juga area komunal yang cukup nyaman untuk pertemuan atau seminar kecil, semua didukung dengan sajian kopi dan snack yang lezat dari kedai Blackbox dan Lawas Coffee dibawahnya.
Bagi kalian yang ingin mencoba kelezatan menu Blackbox dan LawasCoffee namun belum berkesempatan untuk menyambangi kedainya, kini sudah bisa dipesan melalui grab food, dengan mencari keyword Blackbox Ricebox. Dan untuk informasi lebih lanjut bisa hubungi Ibu Vini di 0816102209, atau bisa melalui Instagram resminya @blackbox.ricebox dan @lawascoffee.